Kunjungan Industri ke Cimory

Kunjungan Industri ke Cimory

Dengan meningkatnya persaingan global dan perdagangan bebas merupakan tantangan riil yang harus dihadapi saat ini serta diperlukan kesiapan diri, strategi yang matang dan jeli dalam melihat peluang. Dalam hal ini, para mahasiswa akan mempelajarinya secara praktek dan langsung terjun ke lapangan melalui acara kunjungan industri ini. Mahasiswa dapat mempelajari tentang proses produksi, manajemen, dan pemasaran dari perusahaan yang akan dikunjungi dalam kunjungan ini.
Pada kesempatan kali ini,  Mahasiswa Program Studi Manajemen Informatika  mengadakan Kunjungan Industri  pabrik Cimory  yang terletak di Jalan Raya Soekarno Hatta KM 3, Bawen, Semarang, Jawa Tengah.. Kami berpendapat bahwa Cimory memiliki konsep yang unik dan menarik sehingga pabrik pengolahan, restoran dan tokonya yang terletak di Semarang ini selalu dipadati oleh pengunjung.
Kegiatan Kunjungan Industri dilaksanakan pada
Tempat : Cimory Pabrik & Resto
Jalan Raya Soekarno Hatta KM 3, Bawen, Semarang, Jawa Tengah.
Tanggal : 07 Juli 2024

Kegiatan ini berlangsung dengan baik, peserta yang ikut serta adalah sebanyak 32 mahasiswa dengan dua dosen pendamping yaitu, Ibu Aries Setyani Wahyu Prasetyawati, S.P., M.M dan Ibu Fitriasih, S,Kom.

Sepanjang kegiatan yang berlangsung dengan tertib ini terlihat antusiasme mahasiswa peserta dengan banyaknya pertanyaan yang dilayangkan pada pengelola cimory. Diharapkan di waktu yang akan datang kegiatan serupa dapat terus diadakan dengan experience yang berbeda (ver/juli24).